Monday, January 29, 2018
ISKANDAR "ROLLIES BUTUH DARAH SEGAR".
Keputusan untuk menggusur Deddy Stanzah terasa sangat menyakitkan hati."Kita semua sedih dan berat hati melepaskan Stanzah.Walau bagaimana juga dia seorang pencetus dan penggagas nama Rollies,Susah senang sudah kita lewati bersama,segala masalah kita sama2 cari jalan keluarnya.Tapi sekarang jalan keluar itu ditempuh sendiri oleh Stanzah,dan kita2 harus ikhlas".
Persoalan tidak selesai sampai disitu,Rollies harus mencari pengganti Stanzah."Dan tidak segampang itu mendapat pengganti,seorang bassist yang bisa seirama.Gak usah sehebat Stanzah.Se-tidak2nya dia seorang bassist yang cekatan dan bisa menyatu dengan kita2".
Cukup lama Rollies mendapat seorang pengganti."Rollies butuh darah segar untuk bisa bangkit lagi.Dan itu ada di Oetje F Tekol"sahut Iskandar.
The Rollies adalah sebuah grup musik jazz rock, pop, soul funk asal Indonesia yang dibentuk di Bandung pada tahun 1967 dan sempat populer di era 60-an sampai dengan akhir 90-an. Para personelnya antara lain terdiri dari Bangun Sugito (vokal), Delly Joko Arifin (keyboards/vokal), dan Teungku Zulian Iskandar (saxophone).Benny Likumahuwa(trombon) dan Bonny Nurdaya (gitar) Oetje F Tekol (bass), Jimmy Manoppo (drum), Didit Maruto (Trumpet) dan juga pendiri dan mantan personelnya almarhum Deddy Stanzah dan Iwan Krisnawan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)

No comments:
Post a Comment